Olahraga Ringan Cegah Osteoporosis, Benarkah?

Berita Kesehatan





Olahraga cegah osteoporosis (Foto: Sheknows)



Olahraga Ringan Cegah Osteoporosis, Benarkah?

CARA mencegah datangnya osteoporosis dini sebenarnya mudah. Asal, setiap hari Anda harus menyempatkan waktu olahraga ringan dengan teratur.


"Saat ini untuk pencegahannya belum ada yang berani mengatakan ada satu obat khusus menyembuhkan osteoporosis," ucap dr Kusmedi Prihartono Sp.OT kepada Okezone, melalui sambungan telefon, belum lama ini.


Menurutnya, banyak melakukan exercises di waktu usia muda, dapat menangkal osteoporosis saat tua nanti. Seperti sering angkat beban ringan yang teratur setiap hari.


"Faktor olahraga (exercises) bantu menahan osteoporosis. Dari waktu muda harus rajin, misalnya mengangkat barang-barang berat. Bayangkan saja, banyak nenek-nenek di desa tidak gampang terkena osteoporosis karena sering angkat barang berat dari muda," ungkap Direktur Utama RSUD Tarakan.


Anda pun harus rajin mengkonsumsi makanan yang mengandung banyak kalsium secara tepat. Terakhir, dia menekankan kepada para ibu-ibu muda untuk melakukan exercises.


"Yang jelas harus rajin exercises, terutama bagi ibu-ibu muda. Jangan baru ikut senam pas sudah tua, nanti tulangnya bisa kaget," tandasnya.


(ren)

0 Response to "Olahraga Ringan Cegah Osteoporosis, Benarkah?"

Post a Comment

Powered by Blogger.

wdcfawqafwef