Berita Kesehatan

Tujuh Makanan yang Dihindari Ahli Gizi (Foto: Womenshealth)
"Label bisa sangat menipu, jadi berhati-hatilah. Baca dengan seksama," kata Keri Glassman, R.D., kontributor Women's Health. Berikut beberapa bahan makanan yang paling dan hampir selalu dihindari oleh para ahli gizi.
Karagenan (carrageenan)
"Ini adalah pengental yang sering ditemukan dalam susu dan produk susu, dan saya belum yakin tentang keamanannya. Jadi sampai terbukti aman, itu adalah sesuatu yang saya hindari." -Brooke Alpert, M.S., R.D., pendiri B Nutritious
Makanan berwarna karamel
"Meskipun penelitian mengungkapkan karsinogenisitas potensial pada warna karamel diuji dengan menggunakan hewan, saya pikir lebih baik bermain aman dan menghindari produk-produk dengan bahan ini." -Joy Bauer, M.S., R.D., ahli gizi dan kesehatan untuk NBC TODAY Show dan Pendiri NourishSnacks
Pemanis buatan
"Ya, pemanis buatan yang katanya tidak mengandung kalori. Sayangnya pemanis olahan ini dikaitkan dengan peningkatan risiko diabetes tipe 2 dan peningkatan asupan kalori sepanjang hari. Pemanis buatan dan pengganti gula hampir 700 kali lebih manis dari gula alami dan hanya membuat Anda lebih menginginkan makanan atau minuman bergula, selain itu Anda mengonsumsi bahan kimia." -Keri Glassman, RD, kontributor Women's Health
Lemak trans
"Ini adalah lemak tak jenuh buatan yang ditambahkan ke makanan olahan untuk meningkatkan umur simpan. Sayangnya, mereka juga meningkatkan risiko penyakit jantung." -Michelle Davenport, Ph.D., R.D., ahli nutrisi Silicon Valley
Gula
"Jika ini ada dalam tiga pertama bahan makanan - dalam bentuk apapun - saya tidak akan membeli produk tersebut." -Kristin Kirkpatrick, M.S., R.D., manajer kesehatan di Cleveland Clinic Wellness Institute
Monosodium Glutamate (MSG)
"Saya tidak suka konten natrium yang sangat tinggi pada bahan ini." -Keri Gans, R.D., penulis buku The Small Change Diet
Sirup jagung tinggi fruktosa
"Sirup jagung tinggi fruktosa (High-Fructose Corn Syrup atau HFCS) merupakan indikasi bahwa makanan diproses dengan banyak tambahan gula. HFCS tidak terbatas pada soda dan minuman manis, jadi jangan tertipu! HFCS sering terdapat di banyak roti multigrain, muffin, saus tomat, dan saus salad. "-Keri Glassman, R.D., kontributor Women's Health (fik)
0 Response to "Tujuh Makanan yang Dihindari Ahli Gizi"
Post a Comment