Berita Kesehatan

Kopi (Foto: Foxnews)
Kopi memiliki kandungan antioksidan, yakni asam chlorogenic (CLA). Zat tersebut dipercaya bisa meredam degenerasi retina yang menyebabkan penyakit glaukoma, penuaan, dan diabetes.
"Kopi adalah minuman terpopuler di dunia, dan kita sekarang tahu apa manfaat yang bisa didapat dari itu,” kata Chang Y. Lee, peneliti dari Cornell, seperti dilansir Foxnews, Senin (12/5/2014).
Para peneliti menguji studi tersebut pada seekor tikus. Hasilnya, setelah diobati dengan CLA, retina tikus tidak menunjukkan tanda-tanda adanya kerusakan. Bahkan, proses degeneratif berlangsung lebih cepat setelah terkena oksida nitrat.
Penelitian kemudian berlanjut dengan pemberian kopi yang mengandung CLA. Seperti sebelumnya, hasil yang didapat tetap sama. Penelitian inilah yang kemudian menjadi kesimpulan manfaat kopi untuk mata. (fik)
(ftr)
0 Response to "Kopi Bermanfaat untuk Mata?"
Post a Comment