Berita Kesehatan

Ilustrasi bayi sakit (Foto: Healthmeup)
Menurut dr Frandy Susatia, SpS, ada beberapa penyebab stroke pada anak usia dini. Tapi umumnya karena kelainan bawaan sejak lahir.
"Kalau pada anak, biasanya bukan karena ada plak. Tapi faktor seperti auto imun, darah, dan kelainan jantung. Lebih kepada bawaan," jelasnya usai seminar "SOHO #BetterU: Hari Lanjut Usia Nasional" di Kuningan, Jakarta, Selasa (20/5/2014).
Kendati begitu, dokter dari RS Siloam Kebon Jeruk Jakarta Barat tersebut memastikan jika kelainan tersebut belum tentu disebabkan karena kehamilan sang ibu.
"Belum tentu dari ibunya, tapi bisa juga ketika kelahiran,"imbuhnya.
Karenanya, hal ini menjadi salah satu yang harus diperhatikan, serta diwaspadai para orangtua. Apalagi, stroke pada anak bukan termasuk kasus baru.
"Sudah banyak terjadi, sehingga orangtua harus perhatian dengan ini. Kalau memang menemukan gejalanya, langsung segera dilakukan pemeriksaan," tutupnya ramah. (tty)
0 Response to "Hah, Bayi Bisa Kena Stroke"
Post a Comment