Berita Kesehatan

Jangan lupa cek payudara (Foto: Google)
Menurut spesialis radiologi, dr. Nina Supit, SpRad kanker payudara merupakan jenis kanker yang paling sering menimpa perempuan selain serviks. Selain itu, kanker payudara bisa menyerang wanita pada usia berapa pun atau tidak memandang usia.
"Sebetulnya harus lebih cepat atau diketemukan jika kita lebih aware. Kalau ditemukan sejak dini maka akan lebih mudah dilakukan tindakan penyembuhan,"ujarnya di Mayapada Hospital, Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (14/2/2014).
Oleh karena itu, dr. Nina mengimbau kepada para wanita untuk melakukan deteksi dini. Ia menegaskan bilsa ada terdapat cara untuk mendeteksi dini kanker payudara, yaitu dengan periksa payudara sendiri.
"Periksa payudara sendiri itu yang utama. Misalnya kalau sedang mengaca itu jangan hanya melihat bagian wajah saja, dan biasanya langsung ke pinggang, bagian payudara terlewat, seharusnya dilhat juga bagaimana kondisi payudara, adakah benjolan atau simetris atau tidak,"jelasnya. (ind)
0 Response to "Bercermin, Jangan Sampai Cek Payudara Terlewat"
Post a Comment